Home / Kegiatan & Event / PERJUSA (PERKEMAHAN JUMAT-SABTU) SMP NEGERI 2 TEMON

PERJUSA (PERKEMAHAN JUMAT-SABTU) SMP NEGERI 2 TEMON

smp2temon.sch.id, Temon – Masih dalam rangka memperingati Hari Pramuka ke-61, Gugus Depan SMP Negeri 2 Temon, Jumat (26/8) mengadakan Persjusa (Perkemahan Jumat-Sabtu) tingkat penggalang. Kegiatan berlangsung di SMP Negeri 2 Temon diikuti 128 peserta didik baru kelas VII. Kegiatan Perjusa dibuka dengan upacara pembukaan yang dipimpin oleh kepala sekolah SMP Negeri 2 Temon Bapak Sarjiya, S.Pd., M.Pd. dilanjutkan dengan banyak kegiatan diantaranya perlombaaan, shalat jumat, shalat wajib berjamaah, tadarus Qur’an, fun outbond, pentas seni, renungan, pelantikan penggalang, olahraga pagi, jalan santai serta bakti sosial dilingkungan masyarakat sekitar sekolah.

Kegiatan ini diharapkan mampu melahirkan generasi cakap, berkualitas, dan berkarakter serta menerapkan nilai-nilai yang terkandung dalam Dasa Dharma Pramuka, sehingga dapat menanamkan kebiasaan baik pada peserta didik. Semoga dengan dilaksanakannya kegiatan ini dapat membantu siswi dalam membentuk karakter yang baik sesuai dengan apa yang telah disampaikan baik itu teori maupun praktik, serta diharapkan dengan diadakannya kegiatan ini dapat menumbuhkan sikap disiplin dalam diri.

GALERI KEGIATAN:

https://drive.google.com/drive/folders/1NqXZIV7fAAhCair3K_tMXB9BlK6F6Ac9?usp=sharing

Check Also

YUK PANEN, IMPLEMENTASI PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA

smp2temon.sch.id, Temon – Projek penguatan pelajar pancasila, sebagai salah satu sarana pencapaian profil pelajar pancasila, …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *