KEMERIAHAN HUT SMP NEGERI 2 TEMON YANG KE-37

Kemeriahan HUT ke-37 SMPN 2 Temon diawali pada hari Senin, tanggal 21 November 2022 dengan senam pagi dilanjutkan dengan jalan sehat. Sembari jalan sehat para siswa mendapatkan undian doorprize. Pembagian doorprize dibagikan setelah semua siswa sampai di sekolah.

Acara selanjutnya adalah lomba baca puisi yang diwakili oleh 2 siswa perkelas. Lomba baca puisi dilakukan di atas panggung pentas yang menjadi juri lomba adalah Ibu Trimiati, S.Pd bersama Ibu Dra. Sulasiyah. Bersamaan dengan lomba baca puisi, diselenggarakan juga lomba pembuatan poster yang dilakukan di kelas 8A. Lomba pembuatan poster diwakili oleh 2 orang siswa per kelas. Juri lomba poster adalah Bapak Hengki Sophandi, S.Pd.

Siswa melaksanakan sholat dzuhur, kemudian kegiatan HUT MONDA dilanjutkan dengan lomba yel-yel yang ditampilan oleh setiap kelas. Juri untuk lomba yel-yel yaitu Ibu Isdiyati, S.Pd.K. dan Bapak Ferri Yudi Hermawan. Lomba yel-yel disaksikan oleh semua warga sekolah.

Puncak acara HUT SMP Negeri 2 Temon dilaksanakan pada hari Selasa, 22 November 2022 bertepatan dengan hari ulang tahun SMP Negeri 2 Temon yang dimulai dari Apel HUT MONDA dipimpin langsung oleh Kepala Sekolah, Bapak Sarjiya, S.Pd., M.Pd. Dikarenakan cuaca kurang mendukung, Apel dilakukan di selasar depan kelas masing-masing. Rangkaian acara Apel MONDA dilakukan dengan memotong tumpeng, melepaskan balon ke udara dan melepas burung merpati.

Acara selanjutnya yaitu lomba menghias tumpeng yang dilakukan oleh semua kelas, baik kelas VII, VIII dan IX. Juri lomba tumpeng adalah ibu Sudiyah, S.Pd. dan bu Syifaul Ihsany, S.Pd. Selama perwakilan kelas menghias tumpeng, siswa yang tidak ikut menghias tumpeng melanjutkan dengan lomba kebersihan kelas. Sementara juri lomba kebersihan kelas adalah ibu Sukaptini, S.Pd. dan ibu Ajeng Rahmadani, S.Pd. Selama lomba kebersihan kelas dilaksanakan, ditampilkan juga penampilan tari dan yel-yel oleh peserta didik. Turut serta memeriahkan acara, siswa dan bapak ibu guru menyumbangkan beberapa lagu untuk menghibur semua warga sekolah.

Selamat ulang tahun SMP Negeri 2 Temon yang ke-37. Semoga semakin maju dan berprestasi dan menghasilkan generasi yang berguna bagi nusa dan bangsa.

MONDA… JAYA JAYA JAYA!

Check Also

YUK PANEN, IMPLEMENTASI PROJEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA

smp2temon.sch.id, Temon – Projek penguatan pelajar pancasila, sebagai salah satu sarana pencapaian profil pelajar pancasila, …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *